1. Property adalah salah satu media menjaga nilai kekayaan yang paling baik.
Bandingkan! Deposito Bank Rp 1 M (harus utuh) bunga 7% potong pajak 20%. Atau: Beli rumah Rp 1 M (bisa dicicil / di-KPR-kan) dengan kenaikan harga hingga +/- 20% (kenaikan harga property rata-rata per-tahun di Kelapa Gading) dipotong biaya beli – jual +/- 7%?
2. Buatlah daftar hal-hal yang perlu diperhatikan dalam memilih property dan berilah penilaian aspeknya.
Ini adalah salah satu “alat bantu” pengambilan keputusan yang baik. Misalnya dengan menilai dari nilai 1 sampai 5: (sudah baik dan layak jika dapat nilai diatas 16)
• Lingkungan sekitar 3 (bebas banjir, tapi jalan agak sempit)
• Nilai investasi 5 (dekat recana jalan dan proyek perumahan mewah)
• Bangunan 4 (bagus terawat)
• Harga 4 (sedikit dibawah harga pasaran)
• Motivasi penjual 5 (mau pindah ke Luar Negeri)
3. Ingatlah bahwa harga property ada kecenderungan terus naik.
Pertimbangan yang terlalu lama akan membuat harga semakin tinggi atau property terjual ke orang lain. Terutama jika harganya dibawah rata-rata atau daerah tersebut merupakan kawasan perumahan favorit/incaran orang-orang.
No comments:
Post a Comment